Selasa, 17 September 2013

Apakah kalian mempunyai sahabat?

Pasti semua orang punya sahabat. Berupa manusia yang di kirimkan Tuhan untuk manusia. Mungkin banyak orang yang berpikir pasti seorang yang tertutup tidak mempunyai sahabat, saya bisa mengatakan itu salah. Setiap mahluk sosial pasti mempunyai sahabat, entah itu bisa dikatakan sahabat pena sekalipun yang tidak pernah bertemu.

Yang saya tahu seorang sahabat akan datang ketika anda mulai berkenalan, berbincang, nongkrong bareng hingga akhirnya saling berbagi cerita dalam segala hal apapun, saling berbagi suka dan duka yang akan menimbulkan rasa saling "Percaya"  dengan sahabat kalian.

Kalau kalian ingin mempunyai seorang sahabat, mudah saja. Kalian bisa menemukan di SMP, SMA dan Kampus bahkan di emperan sungai pun ada paling ikan cupang <<--- (ini paragraf paling ga nyambung)

Menurut Ainun Amaliah
Sahabat adalah dia melakukan segala sesuatunya dengan sederhana hanya untuk melihat kita bahagia dengan menjadi dirinya sendiri.

Sahabat,  ketika sedang bersama tak ada keraguan untuk menjadi diri kita yang sesungguhnya, anda begitu dan saya begini. Tak ada yang perlu di cemaskan ketika keceriaan telah menyelimuti, semua urat saraf terputus, melepas palu-palu di kepala, kembali rileks dengan segala bahan cerita. Suatu perbincangan yang sederhana namun membuat suasana menjadi hangat ketika tawa menyatu, di tambah lagi ejekan dari nama panggilan sahabat...

Sahabat, dia selalu ingin bertemu dengan anda, dia selalu hadir di kehidupan dan menghiasi hidup anda. Sahabat itu bukan seperti , menghubungi ketika sedang membutuhkan bantuan saja, tetapi ketika ia senang tak nampak, hanya bermain dengan yang lain. Dan sahabat bukan memberikan saran yang dapat menjatuhkan anda, itu hanya teman bukan sahabat.

Sahabat, di setiap persahabatan itu pasti ada gonjang-ganjingnya layaknya kehidupan selebriti. Tak selamanya berjalan sesuai yang kita harapkan, mulai dari permasalahan yang kecil hingga akhirnya menjadi besar. Tapi percayalah kalau persahabatan kalian kuat dan suci, segala macam ancaman pun dapat kalian lalui dengan kesabaran dan keterbukaan satu sama lain. Hilangkan sifat egois dan ingin menang sendiri di antara persahabatan, ini bukan pertandingan atau perlombaan yang akan ada keluar sebagai pemenang ataupun kalah.
Saling berceritalah mencari jalan dan keluarlah bersama-sama, sehingga tak ada lagi hal-hal yang perlu di permasalahkan karena sudah jelas dan selesai. Maka memaafkan lah, karena itu jauh lebih indah :)

Mengertilah, ketika kalian bersahabat dengan seseorang, sebaiknya tidak sering bertemu. "Kenapa?" Kalau kalian selalu bertemu kemungkinan ga akan punya cerita mengenai hal-hal baru di luar sana, pasti hanya di situ saja ceritanya. Usahakan ketika bertemu, kalian mempunyai beberapa topik dalam keseharian anda yang baru dan akan di bagi ke sahabat anda.

Dan ingatlah sahabat yang baik itu bukan selalu meng'iya'kan perkataan anda. Ada kalanya dia memberikan kritik dan masukan hanya untuk melihat kebaikan anda kedepannya.
Dan di situlah kalian dapat menilai bagaimana kepribadian sahabat anda...

Carilah sahabat sebanyak-banyaknya, karena persahabat itu sangat indah, dan bersahabat-lah ;)